AP Photo/Manu Fernandez CEO Google Eric Schmidt saat menjadi pembicara di Mobile World Congress (MWC) 2011, Selasa (15/2/2011).
JAKARTA, KOMPAS.com — Executive Chairman Google Eric Schmidt, Jumat (22/7/2011), tiba di Kantor Wakil Presiden dengan menumpang taksi Toyota Alphard. Memakai batik coklat, Schmidt tampak turun dari taksi dengan didampingi tiga orang.
Taksi yang ditumpangi Schmidt tiba di pos penjagaan pintu gerbang Sekretariat Wapres di Jalan Kebon Sirih, Jakarta, pukul 10.48 WIB. Anggota Paspamres lalu memeriksa bagian bawah mobil menggunakan cermin. Terjadi pembicaraan antara anggota Paspamres dan sopir taksi.
Tidak lama kemudian, setelah mendengar informasi dari handy talky, anggota Paspamres itu mempersilakan taksi masuk hingga ke halaman tengah Sekretariat Wapres, tidak jauh dari Kantor Wapres.
Setelah Schmidt turun, taksi kemudian berbalik menuju ke tempat parkir Sekretariat Wapres yang tidak jauh dari tepi Jalan Kebon Sirih. Taksi itu dipandu seorang petugas keamanan yang bukan anggota Paspamres. Terdengar suara keluhan petugas keamanan itu. "Taksi kok masuk ke sini," ujarnya.
Kabarnya, kedatangan petinggi Google ini berkaitan dengan ekspansinya ke Indoensia. Sebelumnya, Technical Program Manager Developer, Relations Enginering Google, Christine M Songco, beberapa waktu lalu memberi sinyal ekspansi di Indonesia.
Schmidt menjadi CEO Google pada 2001-2011. Lulusan Princeton University dan University of California, Berkeley, Amerika Serikat, itu merupakan salah satu pendukung utama Presiden AS Barack Obama. Schmidt dikabarkan pernah dipertimbangkan untuk menjadi Menteri Perdagangan AS.[kompas.com]
0 komentar:
Posting Komentar